Pasar Pabean Penuhi kebutuhan Ikan Warga Surabaya

Pasar Pabean Penuhi kebutuhan Ikan Warga Surabaya

Yuk, di share :
5
(3)

Ingin belanja ikan, mulai dari ikan tongkol, ikan mujaer, ikan pindang, ikan tengiri sampai ikan bawal atau jenis – jenis laut seperti kerang, cumi – cumi atau kepiting semua ada di pasar ikan Pabean. Pasar ikan Pabean adalah Pasar ikan yang ada di Surabaya Utara dan satu – satunya pasar ikan tertua di Surabaya yang sudah terkenal dan terorganisir. Dan konon katanya pasar ini adalah pasar tradisional terbesar se Asia Tenggara.

Alamat Dan Rute Ke Pasar Ikan Pabean :

Pasar Pabean Penuhi kebutuhan Ikan Warga Surabaya

Pasar ikan Pabean bertempat di Jl. Panggung, Nyamplungan, Kec. Pabean Cantian, Kota Surabaya, Jawa Timur 60162. Untuk menuju ke pasar pabean kawan pasar bisa naik angkot jurusan Pasar Pabean dari terminal Jayabaya Surabaya.

Untuk Rute dengan Kendaraan Pribadi 🚐 : klik Disini

Barang – barang yang di jual :

Pasar ikan Pabean menjual berbagai macam jenis ikan dan binatang laut lainnya yang bisa di konsumsi seperti ikan tongkol, ikan bawal, ikan tengiri, ikan Lemuru, ikan bandeng, ikan pindang, ikan mujaer, ikan gurami dan lain – lain. Pasar ini juga menjual berbagai macam hasil laut seperti kerang, cumi – cumi, lobster, udang, kepiting dan lain – lain. Tidak hanya menjual ikan dan tangkapan hasil laut pasar ikan Pabean juga menjual berbagai macam rempah dan bumbu masakan. Untuk kebutuhan masak seperti Lombok, bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe dan lain – lain.

BACA JUGA  Berdiri sejak Tahun 1735 Pasar Tanah Abang Masih Semrawut

Ulasan :

Pasar ikan Pabean sangat ramai dikunjungi setiap pagi. Geliat pasar ini seolah tak pernah berhenti. Berada di sekitar kawasan makam sunan Ampel Surabaya aktifitas pembeli dan pedagang datang silih berganti. Pasar seluas 9.600 meter persegi ini ditempati sekitar 1195 pedagang.

Dikenal sebagai pasar tradisional terbesar se Asia Tenggara, pasar ini memiliki 1256 kios. Dari beragam komoditas yang di perdagangkan yang menjadi ikon di pasar ini adalah ikan segar. Ikan – ikan yang di jual di pasar ikan Pabean harganya miring alias lebih murah dari tempat lain.

Berada di sekitar kali Mas yang dahulunya menjadi pelabuhan Sungai terbesar. Lokasi Pasar yang dekat laut tidak salah pasar ini selalu menjadi jujugan para pemburu ikan laut dan seafood yang baru saja di datangkan tengkulak – tengkulak dari nelayan dekat pantai.

Jam Buka :

Pasar ini buka selama 24 jam. Pedagang selalu aktif di malam hingga pagi hari silih berganti. Tetapi untuk pengunjung dan pembeli selalu ramai pada pagi hingga siang hari. Sekitar pukul 05.00 WIB pasar ini sudah di padati pembeli. Dan mulai lengang sekitar pukul 12 an.

Sejarah :

Setiap sudut pasar ini adalah sejarah. Bagaimana tidak, pasar ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Bangunannya pun belum di pugar sama sekali. Dan masih asli sejak pembangunannya pada masa Belanda. Berdiri sejak tahun 1918 Pasar Pabean tidak hanya sebuah Pasar tetapi juga merupakan bangunan cagar budaya yang harus dilestarikan.

BACA JUGA  Ulasan Pasar Ngeni Jam Buka Fasilitas Dan Rute

Kultur budaya yang masih kental. Dan suasana tradisional yang memang harus dipertahankan sebagai wisata pasar ikan di Surabaya. Penamaan pabean di ambil dari aktifitas warga Surabaya. Pabean yang berarti kata imigrasi dan mungkin pada saat itu pendatang dari kota Surabaya menghadapi migrasi atau dikenal dengan nama pabean pada saat itu dan akhirnya menjadi transaksi jual beli. Sebagian besar pasar ini di tempati pedagang dari warisan orang tua. Dan nenek moyang mereka.

Oke kawan pasar, ada yang ingin belanja ikan ke pasar ini. Murah – murah loh harganya. Tunggu apa lagi. Nikmati beragam jenis hasil laut yang bisa anda masak di rumah. Terima Kasih. PASAREXTRA.

5 / 5. 3